7 Nama Restoran yang Unik dan Lucu

Kira-kira apa lagi faktor selain makanan yang enak dan lokasi yang strategis yang membuat suatu tempat menjadi menarik? Pasti namanya yang unik! Nah, tempat-tempat di bawah ini adalah sejumlah restoran dengan nama paling unik!

1. McDowell's
Google Images
Ada yang menirukan Mc Donald's! Namanya diubah menjadi McDowell's. Logonya pun persis seperti Mc Donald's, namun pada huruf "M" tampak lebih melengkung sedikit.

 2. KFG
yeinjee.com
Lagi-lagi meniru dari makanan cepat saji KFC. Pemilik restoran ini menamainya KFG. Jika KFC merupakan kepanjangan dari Kentucky Fried Chicken, entah apa kepanjangan dari akronim KFG ini.
Ada yang bisa menebaknya?

3. Flavors of Negro
buzzfeed.com
Restoran ini berada di Filipina. Negros merupakan nama pulau yang berada di negara tersebut, namun tetap saja jadi agak rasis ya nama restoran tersebut.

4. Herpes Pizza
menswomenshumor.files.wordpress.com
Entah apa yang ada di pikiran si pemilik restoran ini hingga ia menamakan tempat usahanya seperti nama penyakit kulit, Herpes. Kira-kira kamu berani tidak untuk menyantap pizza di sini, meski rasanya sangat enak?

5. OMC McDonald's
chinawhisper.com
Restoran ini ingin menirukan waralaba terkenal di dunia McDonald's. Rumah makan asal China ini menambahkan sebuah garis melengkung yang menyerupai huruf "M" pada logo McDonald's.
Logo yang aslinya membentuk huruf "M" ini malah tampak seperti ada dua huruf "M".

6. Soon Fatt
Google Images
Mungkin sajian makanan si pemilik restoran sangat laris. Saking larisnya, para penikmat masakannya sampai gendut. Atau mungkin ia memperingatkan pelanggannya, jika kebanyakan makan akan menjadi gemuk. Yah pokoknya, makna dari nama restoran Soon Fatt ini semoga saja laris dan semoga benar adanya.

7. Fook Yew
only1ivy
Jangan salah sebut dulu! Fook itu artinya keuntungan, sedangkan Yew itu artinya persahabatan. Jadinya nama restoran Chinese paling unik, FOOK YEW! Konsep interior nya sendiri juga sangat unik, kalau makan di sini jadi terasa kayak di Shanghai. Rame dan seru suasana nya!

No comments:

Post a Comment